Learning to know, Learning to do, Learning to understand, and Learning to life in peace

Rabu, 24 Januari 2018

Buku Digital Bagian 2

Fungsi, Tujuan, dan Manfaat Buku Digital
Fungsi Buku Digital
Menurut Prayitno (2013:233), fungsi buku digital adalah sebagai berikut :
  • Sebagai media pembelajaran yaitu dapat meningkatkan produktivitas belajar peserta didik. Hal ini dikarenakan buku digital lebih menarik dan berbasis teknologi. Proses pembelajaran tidak lepas kaitannya dengan sumber belajar yang berupa buku-buku bacaan seperti buku digital. Buku digital juga sebagai referensi yang tidak terbatas, jadi tidak terpaku pada satu sumber belajar tertentu.
  • Sebagai media pendidik dalam mengefektifkan dan mengefesiensikan waktu pembelajaran. Buku digital yang berupa data digital sangat mudah untuk dibawa dalam banyak file, sehingga pendidik tidak kehabisan bahan ajar untuk peserta didik.
Berdasarkan uraian tersebut, dapat disimpulkan bahwa buku digital memiliki fungsi sebagai berikut :
  • Fungsi sebagai media belajar, yaitu buku digital dapat memuat konten multimedia di dalamnya sehingga dapat menyajikan bahan ajar yang lebih menarik, pembelajaran yang digunakan lebih interaktif, dan kegiatan belajar lebih menyenangkan.
  • Fungsi sebagai media berbagi informasi, apabila dibandingkan dengan buku cetak, buku digital dapat disebarluaskan dengan mudah dan cepat melalui berbagai media seperti internet.
  • Melindungi informasi yang disampaikan, berbeda dengan buku cetak yang dapat rusak, dimakan rayap, sobek, dan lainnya, buku digital yang berupa data komputer dapat dengan mudah diatasi.
  • Mempermudah proses dalam memahami materi ajar. 
Tujuan Buku Digital
Ada beberapa tujuan pengembangan buku digital, di antaranya adalah :
  • Untuk memudahkan kegiatan belajar mengajar melalui media digital.
  • Memudahkan guru untuk memberi tugas kepada muridnya melalui media digital.
  • Meningkatkan minat peserta didik untuk belajar.
  • Peserta didik dapat belajar dengan mandiri meskipun tidak didampingi guru. 
  • Lebih efektif dan efisien dalam melakukan kegiatan belajar karena buku digital simpel.
  • Dengan buku digital, informasi yang diberikan akan terlindungi karena buku digital berupa data pada komputer.
sumber :
Yalinda, Yonita Yulia dan Noviana.2016.Simulasi Digital untuk Semua Bidang Keahlian XB.Surakarta:Mediatama

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pariwara/Iklan Bageyan 1

Wara-wara Wara-wara utawa pengumuman yaiku salah sawijining wujud pawarta/layang/nawala (surat) kang katujokake marang umum. Wara-wara iku ...